Posts

Showing posts with the label Warung miras

Kafe'Remang-Remang'Terancam Ditutup

Image
Jum\'at, 05-06-2009 17:04:57 PONOROGO - Pemkab Ponorogo dan jajaran kepolisian setempat mulai tegas meyikapi maraknya kafe remang-remang. Bahkan, yang tetap membandel terancam ditutup. Kedua institusi itu kemarin (4/6) memanggil pemilik dan pengelola kafe untuk dibina. Tidak kurang 20 pebisnis tempat kongkow remaja itu hadir di Aula Tirto Menggolo. Kepala Dinas kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Ponorogo Gunardi mengatakan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 6 dan 7 Tahun 2003 yang diterapkan selama ini tidak efisien. Belum ada pasal yang mengatur ketegasan pengelola atau pemilik kafe bila terjadi pelanggaran. Untuk itu, perlu ada revisi yang mampu menjerat para pebisnis (tempat mesum terselubung) tersebut. ''Selama ini,kami telah melakukan evaluasi dan monitoring keberadaan kafe yang dituding sebagai tempat kencan remaja,'' tegas Gunardi.

Tiga Warung Miras Digerebek

Image
[ Rabu, 27 Mei 2009 ] PONOROGO - Jajaran Polsek Sukorejo, Ponorogo , berhasil menyita puluhan liter minuman keras (miras) jenis arak jowo (arjo) dan Anggur Ketan Hitam.Barang haram tersebut milik Misrun, 58 dan Asih, 32, warga Desa Serangan, serta Maryati, 37, warga Desa Kedung Banteng , Kecamatan Sukorejo , Kabupaten Ponorogo . Penyitaan bermula ketika pihak kepolisian menerima laporan warga yang menyatakan di warung para tersangka menjual miras tanpa ijin. Petugas pun melakukan penggerebekan salah satu warung di Desa Serangan. ''Sebenarnya kami sudah lama mengincar gerak-gerik tersangka,'' terang Kapolres Ponorogo AKBP Etik Margawati dikonfirmasi melalui Kapolsek Sukorejo AKP Darmana, yang memimpin langsung anak buahnya, kemarin (26/5).