Posts

Showing posts with the label grebeg suro 2012

DKI dua kali juara umum berturut-turut FRN

Image
Penampilan terbaik FRN XIX JAKARTA (Suara Karya): Kontingen DKI Jakarta meraih juara I dalam Festival Reog Nasional Ke-19 di Ponorogo, Jawa Timur, yang berlangsung pada 11-14 November 2012 dan diikuti lebih dari 53 grup reog se-Indonesia. Ini merupakan kesekian kalinya DKI merebut juara dalam Festival Reog Nasional. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Arie Budhiman mengungkapkan hal itu pada Kamis (22/11). "Kontingen reog ponorogo DKI beberapa kali mengikuti festival itu dan mendapat predikat juara umum. Bahkan tahun 2011 mendapatkan piala bergilir Presiden RI," ungkap Arie Budhiman dalam penjelasannya kepada Gubernur DKI dan Sekdaprov DKI.