Video ala “The Raid” itu diberi judul “Hadid”
Teman-teman kita di Pondok Pesantren Gontor sukses bikin semua orang tercengang lewat aksi mereka dalam sebuah film video. Dari cuplikan video seperti yang diunggah akun YouTube bernama Gontor TV, mereka memeragakan kemampuan silat santri dengan fighting scene yang mirip dengan adegan di film “The Raid”.