Posts

Showing posts with the label hajatan

Reyog Ponorogo Sihir Ribuan Warga Pacitan

Image
Prabu Kelana Sewandana, Dewi Sanggalangit, Bujangganong dan Dadak Merak Sihir Ribuan Warga Pacitan Dadak merak di hajatan pacitan (dok.pacitanku) Pacitanku.com, PACITAN—Hari Rabu (19/2/2014) benar – benar menjadi ajang pesta ribuan warga Pacitan. Sajian berbagai agenda dalam puncak acara Hari Jadi Pacitan (Hajatan) ke 269 Kabupaten Pacitan menyedot perhatian ribuan warga yang hadir di alun – alun Pacitan. Salah satu yang menarik dan sangat menghibur adalah penampilan 25 dadak merak reog singo golek pawon (RGP). Paguyuban reog pimpinan Sunarso ini bisa dikatakan menjadi sajian yang cukup menghibur warga yang datang. Tokoh – tokoh dalam reog, seperti dadak merak, dua bujangganong, tarian dewi sanggalangit dan prabu kelana sewandana siang itu benar –benar membuat alun – alun menjadi semarak dan menyihir warga yang datang ke alun-alun. “Reognya bagus, yang unik karena 25 dadak merak tampil sekaligus, sehingga menarik,” kata Andi, salah satu warga yang menonton siang itu, kepada Por

Wagub Kepri nanggap Reyog Pawargo Batam

Image
Kesenian reog ponorogo beraksi di pernikahan Sekar-Anggi, Sabtu (25/1). BATAM, TRIBUN- Tiga orang pria bertelanjang kaki, meliuk-liuk di badan jalan aspal. Jam tangan menunjukkan pukul 12.00 WIB, namun ketiga orang mengenakan topeng reog itu tetap semangat meliuk lincah dalam alunan musik khas Jawa. Mereka mewakili kesatuan reog ponorogo Suro Manggolo yang ikut memeriahkan pernikahan Sekar dan Anggy bertempat di Perumahan Duta Mas. Selain penampilan reog ponorogo, beberapa kelompok kesenian jawa lainnya ikut menyemarakkan acara akad nikah putri kedua Wakil Gubernur Kepri, Soerya Respationo. Sepanjang jalan menuju rumah orang nomor 2 di Kepri ini dipenuhi beberapa stand kesenian Jawa. Musik campur sari, kuda kepang, kesenian rembang bangkit, kesenian topeng, dan reog ponorogo tersaji khusus dalam acara pernikahan Sekar-Anggi. Sebelum menuju rumah Soerya, beberapa tetamu menyempatkan diri membidikkan kamera handphonenya ke setiap kesenian Jawa yang ditampilkan. (Laporan War