Jokowi Buka CFD Juanda, Rudy Main Reog
Solo – PembukaanCar Free Day(CFD) di Jl Juanda Solo, Minggu (25/9) pagi mendapatkan apresiasi yang positif dari masyarakat. Terbukti, CFD yang pertama kali diadakan di jalan tersebut dipadati warga Solo bagian timur dan sekitarnya. Bertempat di depan Pasar Pucangsawit, launching CFD Juanda dilakukan secara langsung oleh Walikota Solo Joko Widodo.
Ditandai dengan pemukulan gong, Jokowi secara resmi membuka acara rutin mingguan tersebut. Sejumlah hiburan rakyat turut memeriahkan pembukaan CFD kedua setelah Jalan Slamet Riyadi itu. Tarian barongsai, reog Ponorogo, dan sejumlah atraksi lainnya ikut turun ke jalan raya berbaur diantara ribuan warga yang berkerumun.
Bahkan, Wakil Walikota FX Hadi Rudyatmo tak kalah ambil bagian untuk memperlihatkan atraksinya. Walaupun hanya beberapa menit, Pria berkumis tebal itu dengan piawai mengangkat reog dan memainkannya layaknya seorang pemain reog profesional. Tak pelak, riuh penonton memberikan aplaus kepada Wawali.
Dalam sambutannya, Walikota mengungkapkan, CFD tersebut merupakan program Pemkot kedua setelah CFD sebelumnya di Jl Slamet Riyadi. Harapannya, setelah acara rutin mingguan tersebut bisa terselenggara dengan sukses, tidak menutup kemungkinan akan dibuka lagi di tempat lain. “Hari ini di jalan Juanda, dalam watu dekat rencananya akan dibuka lagi di Banjarsari,” katanya sesaat sebelum membuka secara resmi pelaksanaan CFD tersebut.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) kota Solo Yosca Herman Soedrajat mengatakan, CFD Jl Juanda diberlakukan mulai dari pertigaan Balong sampai dengan pertigaan Jurug sepanjang 3,8 km. Dalam kegiatan yang dimulai dari pukul 05.00-09.00 WIB tersebut, petugas menutup sekitar 50 titik gang dan 7 titik persimpangan. Jumlah petugas yang diturunkan untuk menjaga tiap titik persimpangan tersebut meliputi 30 personil Dishub, sejumlah petugas Kepolisian dan petugas Linmas dari masing-masing Kelurahan yang dilewati jalan tersebut.
Editor: Marhaendra Wijanarko.
Dhefi Wahyu Nugroho - Timlo.net
gmana gan acaranya seru kan, salam kenal nama saya aziz dari ponorogo selatan
ReplyDelete