Sosok Pak Sakun dan larungan Telaga Ngebel
Pak Sakun |
Bagi yang belum mengenal/mengetahui sosok fenomenal Pak Sakun dalam perayaan 1 Suro di Telaga Ngebel, Ponorogo, silakan menyimak penjelasan dari sedulur @alang alang maneges berikut ini.
Salam paseduluran!
#monggo sesarengan ngupadi kabudayan Ponorogo. Matur nuwun.
----------------------------------------------------------
cliiiing..''
Dulur siapa foto ini..? Ya inilah pak sakun,.... bingung lagi,? Siapa pak Sakun ..?
Baiklah , Sakun adalah orang yg melarung atau membawa sesaji /tumpeng pasa saat upacara larung sesaji di Telaga Ngebel, bukan itu saja pak Sakun juga melarung sesaji di malam 1 suro pada pukul 00:00 ( kebayang dinginnya kan..?)
Sosok sederhana ini terlihat sangar ketika kita memandangnya sekilas, tetapi sebenarnya dia sangat ramah bahkan terkesan mbayol jika sudah mengenalnya, laki laki yang mempunyai dua putra ini menjadi buah bibir ketika di usianya yang hampir setengah abad ini tanpa pelampung berenang membawa tumpeng / sesaji ke tengah telaga yang berjarak kurang lebih 500 meter dari dermaga. Lebih hebat lagi dia juga melarung sesaji pada malam 1 suro pukul 00:00 yang tentu saja hal tersebut mempunyai resiko bagi keselamatan beliau. Dapat mengakibatkan kram atau kecelakaan yang lain karena kondisi udara yang dingin
Ketika di tanya kenapa dia mau melakukan tersebut hanya tersenyum yang menjadi jawabanya, "yang jelas sejak di adakanya larungan ini pada tahun 1994 belum pernah ada yang menggantikan saya"
Hebat! Lelaki yang sehari - hari berprofesi sebagai penjaga pintu air di Telaga Ngebel ini bertekad, selama kondisinya masih mampu dia akan berusaha untuk terus mengemban tugas ini.
# Sakun alamat dukuh Nglingi Desa Ngebel Kec. Ngebel, #
#Bagi sedulur yang ingin berbagi informasi menarik seputar Poorogo dan sekitar, silakan kirim melalui link FB Ponorogo Komunitas Online atau email : pawargo@gmail.com
Comments
Post a Comment
Besar harapan kami dapat memberikan jembatan untuk dapat saling silaturahmi sesama warga Ponorogo dimanapun berada.
Tinggalkan komentar anda sebagai wujud partisipasi dukungan untuk kami. Terima kasih.