Terjadi kecelakaan BUS RESTU dengan TRUK
Telah terjadi kecelakaan antara BUS RESTU dengan TRUK di jalan raya Ponorogo - Madiun tepatnya di Babadan. Kecelakaan terjadi pukul 04.15 WIB. Korban sementara menurut warga setempat, lima orang meninggal dan kondisi sopir bus terjepit.
Mohon informasi lebih lanjut.
kiriman Anton Purwoko.
Status di atas dikirim ke halaman +Ponorogo Komunitas Online sesaat sebelum berita dari media cetak dirilis.
------------------------------------------------------------------------------
Bus Restu Seruduk Truk Fuso, 1 Penumpang Tewas 22 Orang Luka
Hendras Setiawan - detikSurabaya
Ponorogo - Bus Restu yang melaju dari arah Surabaya menuju Ponorogo terlibat kecelakaan dengan truk Fuso muat tandon air, di Desa/Kecamatan Babadan Ponorogo. Akibatnya truk terbalik dan terpental sungai sedalam 2 meter, sedangkan Bus Restu menerjang pohon mahoni hingga bagian depan hancur.
1 Orang tewas yakni kenek bernama Khoirul warga Desa Mlilir Kecamatan Dlopo Madiun.
Sedangkan 22 penumpang rinciannya, 8 orang luka berat serta 14 orang luka ringan. Korban tewas dibawa ke RSUD dr Hardjono, sedangkan korban luka dibawa ke 2 rumah sakit yakni RSU Aisyiyah dan RSU Darmayu, yang jaraknya 5 Km dari lokasi.
"Saat bus melaju, tiba-tiba truk melintang di tengah jalan. Saya tidak mampu menghindar lagi akhirnya menghantam truk," kata Sopir Bus Restu, Amin (50) kepada wartawan di RSU Aisyiyah saat menjalani perawatan karena patah tulang kaki kiri.
Kondisi sopir Bus Restu saat ini masih menjalani perawatan setelah terjepit pohon dan bodi depan bus hampir 1 jam.
Warga yang mendengar peristiwa sekitar pukul 04.30 WIB langsung berusaha menolong dan menghubungi polisi. 1 Ambulans dan 4 mobil patroli polisi datang membantu evakuasi korban tewas dan luka ke rumah sakit.
(fat/fat)
Mohon informasi lebih lanjut.
kiriman Anton Purwoko.
Status di atas dikirim ke halaman +Ponorogo Komunitas Online sesaat sebelum berita dari media cetak dirilis.
------------------------------------------------------------------------------
Bus Restu Seruduk Truk Fuso, 1 Penumpang Tewas 22 Orang Luka
Hendras Setiawan - detikSurabaya
Ponorogo - Bus Restu yang melaju dari arah Surabaya menuju Ponorogo terlibat kecelakaan dengan truk Fuso muat tandon air, di Desa/Kecamatan Babadan Ponorogo. Akibatnya truk terbalik dan terpental sungai sedalam 2 meter, sedangkan Bus Restu menerjang pohon mahoni hingga bagian depan hancur.
1 Orang tewas yakni kenek bernama Khoirul warga Desa Mlilir Kecamatan Dlopo Madiun.
Sedangkan 22 penumpang rinciannya, 8 orang luka berat serta 14 orang luka ringan. Korban tewas dibawa ke RSUD dr Hardjono, sedangkan korban luka dibawa ke 2 rumah sakit yakni RSU Aisyiyah dan RSU Darmayu, yang jaraknya 5 Km dari lokasi.
"Saat bus melaju, tiba-tiba truk melintang di tengah jalan. Saya tidak mampu menghindar lagi akhirnya menghantam truk," kata Sopir Bus Restu, Amin (50) kepada wartawan di RSU Aisyiyah saat menjalani perawatan karena patah tulang kaki kiri.
Kondisi sopir Bus Restu saat ini masih menjalani perawatan setelah terjepit pohon dan bodi depan bus hampir 1 jam.
Warga yang mendengar peristiwa sekitar pukul 04.30 WIB langsung berusaha menolong dan menghubungi polisi. 1 Ambulans dan 4 mobil patroli polisi datang membantu evakuasi korban tewas dan luka ke rumah sakit.
(fat/fat)
Comments
Post a Comment
Besar harapan kami dapat memberikan jembatan untuk dapat saling silaturahmi sesama warga Ponorogo dimanapun berada.
Tinggalkan komentar anda sebagai wujud partisipasi dukungan untuk kami. Terima kasih.