Marak Kasus Pencurian Menjelang Fitri
TKP pencurian di kos mahasiswi (foto by: reog.tv/joss) |
Pada Rabu (24/6) malam di sebuah rumah kos di kawasan jalan Pramuka, kelurahan Ronowijayan, Siman, Ponorogo.
Saat sebagian penghuni rumah kos milik Bu Yuli ke masjid untuk Tarawih,sementara sebagain lagi pulang ke daerah asalnya, pencuri beraksi dan menggondol beberapa barang milik penghuni kamar kos yang mahasiswi.
Pencuri pun menggondol beberapa barang elektronik milik korban seperti komputer laptop dan handphone, kejadian ini pun dilaporkan ke petugas polisi Polsek Siman, yang segera datang dan melakukan penyelidikan.
Sebelumnya, pada Selasa (23/6) juga terjadi pencurian, kali ini kendaraan bermotor roda dua Vario nopol AE 3629 VM, milik seorang pelajar SMK, lenyap sekitar pukul 19. 30 WIB saat diparkir di pondok pesantren Assakinah, utara terminal Seloaji, Ponorogo.
Menurut korban Yayan (17) pelajar SMK, kepada petugas kepolisian, saat itu dirinya bersama puluhan temannya tengah melaksanakan kegiatan pondok Ramadhon. Dan, diperkirakan saat korban bersama rekan-rekannya menjalankan sholat Tarawih, pelaku memasuki ruangan siswa dan mengambil kunci moto korban yang ditaruh dalam tas. Selanjutnya pelaku membawa kabur motor korban.
Kemarin (26/06/2015) AZ dibekuk petugas kepolisian lantaran membobol ATM milik Samuri (55), warga desa Nambangrejo, kecamatan Sukorejo, Kabupaten Ponorogo saat korbannya beribadah di Masjid Tegalsari.
Mencuri dan membobol ATM untuk mengurus perceraian dengan istrinya. (foto by : reog.tv/joss) |
ZA mengaku, dia nekat melakukan pencurian pada kartu ATM sekaligus membobol uang sejumlah Rp 4.950.000 milik korban itu didasari kebutuhan biaya mengurus perceraian dengan isterinya. “Jadi sebagian sudah saya transfer ke rekening istri saya untuk mengurus perceraian saya,” ucap ZA.
Menurut ZA, saat diinterogasi, mengaku dirinya sudah sejak Januari 2015 mondok di Masjid tersebut sambil menunggu proses perceraian dengan isterinya.
ZA sendiri diringkus petugas Polsek Jetis pada sore hari, usai mengantarkan kekasihnya yang menurut pengakuannya bekerja di PCC. Pelaku berhasil diringkus setelah wajahnya berhasil dikenali oleh para saksi dan korban, melalui rekaman CCTV yang ada di ATM
Disadur dari : Reog.tv
Comments
Post a Comment
Besar harapan kami dapat memberikan jembatan untuk dapat saling silaturahmi sesama warga Ponorogo dimanapun berada.
Tinggalkan komentar anda sebagai wujud partisipasi dukungan untuk kami. Terima kasih.