Polres Ponorogo berantas JUDI!

Polisi Digrebeg Polisi

Kapolres Ponorogo, AKBP Yuda Gustawan (lawupos)
PONOROGO-Sebanyak empat oknum polisi digebeg polisi. Mereka kedapatan tengah bermain dadu kopyok. Keempatnya, Brigadir M, Brigadir S, Aiptu B dan Aiptu A, tercatat sebagai anggota Polsek Ponorogo Kota.

Mereka digerebek dalam operasi tidak tanggung-tanggung dipimpin langsung Kapolres Ponorogo AKBP Yuda Gustawan. Begitu mengetahui penggerebekan sang pimpinan, mereka tidak bisa berkutik maupun melawan.
“Saya sebelumnya menerima pesan singkat atau sms dari seorang warga selitar pukul 21.30. Warga itu melaporkan ada perjudian melibatkan anggota Polri di Jalan Sapudi no 10 masuk Kelurahan Mangkujayan, Kecamatan Ponorogo (kota),” jelas AKBP Yuda Gustawan, Rabu (4/4).

Atas laporan itu, tambahnya, langsung memimpin sejumlah anggota dan provost menuju lokasi dimaksud. Ternyata, benar dirumah itu ada kegiatan perjudian melibatkan 4 oranf, lalu penggerebekan pun dilakukan.
Ke-4 pemain judi tidak bisa berkutik atau melawan saat dilakukan penggerebakan, kemudian diketahui anggota Polsek Ponorogo. Mereka langsung dibawa ke Mapolres Ponorogo untuk menjalani pemeriksaan intensif secara maraton.

Turut disita dari judi dadu koprok itu yaitu seperangkat alat judi dadu dan uang Rp 605 ribu. “Mereka terus menjalani pemeriksaan intensif, kejadian jelas memalukan jajaran Polres Ponorogo khususnya Polsek setempat. Hal lain, tunggu saja dalam waktu dekat,” ujarnya serius. (bas/elpos/lawupos)

Comments

Post a Comment

Besar harapan kami dapat memberikan jembatan untuk dapat saling silaturahmi sesama warga Ponorogo dimanapun berada.
Tinggalkan komentar anda sebagai wujud partisipasi dukungan untuk kami. Terima kasih.

Popular posts from this blog

Reog Dulu dan Sekarang : di Balik Tirai Warok-Gemblak

Menikmati suasana pasar malam Ponorogo