Pilkada Ponorogo, PKB-PDIP Dipastikan Usung Amin

Amin Bupati Ponorogo 2010-2015, dipastikan akan menggunakan kendaraan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam Pilkada mendatang. Hal tersebut diakui sendiri oleh Amin beberapa waktu lalu.

Amin, pada Reses anggota Fraksi PDIP foto by:suaranasionalnews

“Yo budal maneh, lewat PKB,” ujar Amin, tadi disela-sela menghadiri Reses anggota Fraksi PDIP. Bukan itu saja, Amin hampir pasti akan menggandeng PDIP. Seperti diketahui PKB saat ini memiliki 7 kursi di DPRD Ponorogo. Sedangkan PDIP hanya 5 kursi. Kalau koalisi sudah barang tentu bisa mengusung Amin, karena total sudah 12 kursi.

“Semuanya serba mungkin,” ungkap Agus Widodo, Ketua DPC PDIP Kabupaten Ponorogo. Kalkulasi ini bisa bertambah karena KIH (Koalisi Indonesia Hebat) diprediksi akan menguatkan pemerintahan Jokowi-JK di Pilkada Ponorogo. Partai Hanura dan Partai Nasdem yang masing-masing memiliki 1 kursi dipastikan juga akan menjadi satu gerbong mengusung Amin. 

Agus Widodo juga meberikan siyal "lampu hijau" untuk menggandengkan kader terbaik partai moncong putih bersama Amin. “Kalau pak Amin berangkat bupati melalui PKB, sudah barang tentu wakilnya dari PDIP,” ungkapnya.

Saat ditanya siapa yang akan menjadi Calon Wakil Bupati (Cawabup), Agus malah membeberkan kalau PDIP memiliki banyak stok kader yang layak mendampingi Amin. “Bisa Mas Agung Priyanto, Mbak Evi Dwitasari, Mas Hadi Sasmito, Mas Meru atau bisa juga Kang Agus Widodo,” ungkapnya sambil tertawa.

Dia juga memaparkan kalau DPC PDIP Ponorogo sudah membentuk tim penjaringan yang dikomandani Hadi Sasmito, mantan Sekretaris DPC PDIP Ponorogo. “Apapun hasilnya penjaringan akan tim penjaringan akan disampaikan ke DPD PDIP Jatim dan DPP PDIP,” tambahnya.

Agus juga menjelaskan bahwa keputusan terakhir siapa yang akan mendampingi Amin dalam Pilkada Ponorogo adalah tergantung keputusan DPP PDIP. “Kami sebagai kader PDIP siap dan patuh serta taat menjalankan perintah partai, termasuk keputusan DPP PDIP siapa yang akan disandingkan sabagai Cawabup mendampingi Cabup Amin,” tutupnya.

Pihaknya berharap kader dan simpatisan PDIP Ponorogo bersabar menunggu finalisasi nama yang akan disandingkan Amin.


Disadur dari: Suaranasionalnews

Comments

Popular posts from this blog

Reog Dulu dan Sekarang : di Balik Tirai Warok-Gemblak

Menikmati suasana pasar malam Ponorogo